Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Baso Aci Enak di Jakarta

Baso Aci Enak di Jakarta wajib anda kunjungi untuk membuktikan kelezatan varian rasa yang mereka sajikan. Baso merupakan makanan khas Indonesia yang bikin ketagihan dan selalu jadi favorit semua kalangan. Menu bakso biasanya terdiri dari bakso dengan urat atau bakso halus yang terbuat dari daging, maka baso aci hadir dengan variasi baru di berbagai pelosok nusantara. Variasi olahan bakso baru ini berasal dari Garut.



Bahan untuk membuat Baso Aci Jakarta sebenarnya sederhana yaitu tepung tapioka yang membuat tekstur bakso terasa kenyal. Meski sederhana, bakso memang bisa membuat siapa saja ketagihan apalagi jika menggunakan bahan pelengkap bakso yang membuat menu ini semakin istimewa. Semangkok baso aci juga disajikan dengan menu pelengkap seperti kacang sukro, tetelan, tahu, terkadang juga ada ceker atau cuanki yang menyertainya.

Kedai baso aci paling enak Jakarta dapat anda kunjungi antara lain Baso Aci Ganteng. Bakso aci yang mereka jual sangat enak, salah satu menu andalan warung ini adalah Baso Aci Ganteng Maximal yang berisi bakso aci, ceker ayam, kacang sukro, tetelan sapi, tahu cuanki, dan cuanki kering. Kuahnya gurih, akan semakin nikmat jika ditambah dengan sambal pedas dan perasan jeruk limau. Alamat : Jl. Tebet Barat Dalam II No.22, RT.8/RW.3, Jakarta Selatan.

Baso Aci Akang menjadi warung bakso ini sudah cukup populer Indonesia, karena memiliki banyak cabang yang tersebar Jakarta, Surabaya, Tangerang, Banten, dan Bekasi. Menu yang banyak penggemar sukai adalah Paket Baso Aci Olab karena isinya sangat lengkap  yaitu ada bakso aci, batagor, ceker, cuankie ayam, cuankie kering, cuankie kembung, kacang sukro, dan tetelan sapi. Alamat : Jl. Kelapa Kopyor Raya Q1 no 6 , Kelurahan, RT.16/RW.19, Jakarta Utara.

Baso Aci Cuanki Kang Hanafi termasuk bakso aci yang rasanya enak dan harganya pun ramah. Untuk satu porsi paket bakso lengkap, Anda hanya perlu membayar Rp. 18.000 saja. Isi paket baso aci yang lengkap pada warung ini adalah baso aci, tahu cuanki, cuanki lidah, ceker, kacang sukro, dan jeruk nipis. Semakin menggoda jika Anda menambahkannya dengan saus sambal. Alamat : Jl. Bangun Cipta Sarana No.3A, RT.1/RW.5, Pegangsaan Dua, Kelapa Gading, Jakarta Utara.


Dimana anda dapat merasakan variasi rasa lezat Baso Aci?

Baso Aci Neng Geulis yang menyajikan salah satu menu andalan yaitu Bacineng Cinta yang isinya sangat lengkap yaitu ada bakso aci, bakso, tetelan sapi, siomay, ceker, batagor, mie kuning, dan kacang sukro. Rasa lezat, gurih dan pedas kuah sangat menggugah selera. Alamat : Jl. Ukiran 2 No.56, RT.6/RW.6, Kapuk, Jakarta Barat.

Juara Baso Aci memiliki cabang seluruh pelosok Indonesia, termasuk Jakarta, hingga Tangerang dan Depok. Harga bakso aci yang mereka jual juga murah dengan Rp. 20.000, Anda sudah bisa mendapatkan semangkuk bakso aci lengkap dengan siomay, lidah cuanki, batagor, kacang sukro, dan ceker. Alamat : Jl. Tanjung Duren Raya No.350, RT.2/RW.5, Tanjung Duren, Petamburan, Jakarta Barat.

Dengan menyantap satu porsi Baso Aci Jakarta Anda akan mendapatkan baso aci, cuanki, ceker ayam dan sukro cikur (kencur). Namun bagi Anda yang ingin mencicipi topping lainnya, Anda bisa menambahkan daging giling dan tahu cuanki, atau potongan tulang rangu agar lebih nikmat saat anda menyantap. Menggugah selera, bukan? Yuk segera kunjungi Baso Aci Jakarta terdekat anda.

Posting Komentar untuk "Baso Aci Enak di Jakarta"